SUBANG,(GM).-
Polres
Subang akan membuat pola baru pengaturan lalu lintas pada mudik Lebaran
2014 di jalur pantura sepanjang 45 km. Dibuat pos motoris pengurai
kemaceten setiap 1 km di titik-titik yang menjadi simpul kemacetan.
Kapolres Subang, AKBP Chiko Ardwiatto usai melantik dan serah terima jabatan Wakapolres, Kasatreskrim, dan empat Kapolsek, Jumat (4/7) malam mengatakan, protap arus mudik tahun ini tidak ada perubahan dari tahun-tahun sebelumnya. Namun penempatan motoris pengurai menjadi cara bertindak baru dalam mengatur lalu lintas arus mudik tahun ini.
"Fungsi pos motoris setiap 1 km sangat jelas, yaitu menjadi pengurai bila terjadi kemacaten. Selain itu akan ada penambahan anggota yang akan disiagakan, dari mulai batas Karawang hingga batas Indramayu. Tepatnya dari arah barat ke arah timut jalur pantura," ujarnya.
Kapolres juga mengingatkan di jalur pantura yang menjadi wilayah kerjanya ada beberapa titik rawan kemacetan, seperti daerah Patokbeusi, Sukamandi, Ciasem, dan Pusakanagara. "Titik-titik tersebut cukup krusial dalam menyebabkan kemacetan. Terutama di daerah Sukamandi, sehingga diberlakukan tutup buka untuk jalur penyeberangan di Pasar Sukamandi. Kami inginnya di sana dibangun jembatan penyebrangan atau fly over," katanya.
Laksanakan tugas
Sementara itu, dalam acara serah terima dan pelantikan jabatan, Chiko Ardwiatto menyampaikan pesan agar semua melaksanakan tugas sebaik-baiknya. Selama dirinya memimpin Polres Subang, pihaknya sangat mengapresiasi Wakapolres lama yang telah menunjukkan kinerja baik selama menjabat. Apresiasi juga ditujukan atas kinerja Kasat Reskrim yang berhasil mengungkap banyak kasus. Prestasi yang telah dicapai, kata Kapolres, patut ditingkatkan oleh pejabat baru.
Demikian pula para Kapolsek diimbau untuk makin meningkatkan inovasi dalam melaksanakan tugas yang makin banyak tantangannya. Selanjutnya Kapolres menyampaikan gambaran singkat tentang wilayah Subang agar diketahui para pejabat baru.
Sumber Berita
Kapolres Subang, AKBP Chiko Ardwiatto usai melantik dan serah terima jabatan Wakapolres, Kasatreskrim, dan empat Kapolsek, Jumat (4/7) malam mengatakan, protap arus mudik tahun ini tidak ada perubahan dari tahun-tahun sebelumnya. Namun penempatan motoris pengurai menjadi cara bertindak baru dalam mengatur lalu lintas arus mudik tahun ini.
"Fungsi pos motoris setiap 1 km sangat jelas, yaitu menjadi pengurai bila terjadi kemacaten. Selain itu akan ada penambahan anggota yang akan disiagakan, dari mulai batas Karawang hingga batas Indramayu. Tepatnya dari arah barat ke arah timut jalur pantura," ujarnya.
Kapolres juga mengingatkan di jalur pantura yang menjadi wilayah kerjanya ada beberapa titik rawan kemacetan, seperti daerah Patokbeusi, Sukamandi, Ciasem, dan Pusakanagara. "Titik-titik tersebut cukup krusial dalam menyebabkan kemacetan. Terutama di daerah Sukamandi, sehingga diberlakukan tutup buka untuk jalur penyeberangan di Pasar Sukamandi. Kami inginnya di sana dibangun jembatan penyebrangan atau fly over," katanya.
Laksanakan tugas
Sementara itu, dalam acara serah terima dan pelantikan jabatan, Chiko Ardwiatto menyampaikan pesan agar semua melaksanakan tugas sebaik-baiknya. Selama dirinya memimpin Polres Subang, pihaknya sangat mengapresiasi Wakapolres lama yang telah menunjukkan kinerja baik selama menjabat. Apresiasi juga ditujukan atas kinerja Kasat Reskrim yang berhasil mengungkap banyak kasus. Prestasi yang telah dicapai, kata Kapolres, patut ditingkatkan oleh pejabat baru.
Demikian pula para Kapolsek diimbau untuk makin meningkatkan inovasi dalam melaksanakan tugas yang makin banyak tantangannya. Selanjutnya Kapolres menyampaikan gambaran singkat tentang wilayah Subang agar diketahui para pejabat baru.